Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal UAS/PAS PKN Kelas 6 SD Semester 1 Kurikulum 2013 dan Kunci Jawaban

Berikut kami bagikan contoh soal ulangan akhir semester UAS PAS PPKn/PKN Kelas 6 SD/MI Semester 1 Kurikulum 2013 beserta kunci jawaban.

soal uas pkn kelas 6 semester 1

Soal UAS PPKn Kelas 6 Semester 1 ini hanya sebagai referensi adik-adik dalam belajar persiapan menghadapi ulangan yang sesungguhnya. Semoga dengan adanya contoh soal ini adik-adik dapat belajar mandiri serta dapat mengerjakan soal yang sesungguhnya dengan mudah.

Soal ulangan akhir semester atau penilaian akhir semester ganjil kelas 6 sd kurikulum 2013 sudah kami lengkapi dengan kunci jawaban. Walau ada kunci jawaban kami harap adik-adik kerjakan soal terlebih dahulu berusaha untuk mengerjakan lalu dicocokkan dengan jawaban benar dan salah berapa.

Soal UAS PAS PKN Kelas 6 Semester 1 2022/2023

Silahkan disimak soal PAS UAS mata pelajaran PPKn untuk peserta didik Kelas 6 SD/MI Semester 1 K13 beserta kunci jawaban terbaru 2021/2022 dengan seksama.

I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar!

1. Perhatikan gambar berikut ini!

Sikap yang sesuai dengan pengalaman pancasila yang mempunyai lambang seperti gambar di atas adalah…..
a. saling menghormati antar umat beragama
b. bermusyawarah untuk menentukan ketua kelas
c. menolong teman yang terjatuh dari sepeda
d. mengikuti kegiatan kerja bakti yang diadakan di sekolah

2. Nyoman beragama Hindu di sekolah ia berteman dengan Fikri yang beragama Islam. Saat belajar kelompok di rumah Nyoman, Fikri mendengar seruan adzan ia meminta ijin pada Nyoman untuk menjalankan ibadah sholat di masjid terdekat. Nyoman mengantarkan Fikri ke masjid terdekat dan mempersilahkannya untuk beribadah. Sikap yang ditunjukkan oleh Fikri merupakan penerapan sila….
a. kesatu
b. kedua
c. ketiga
d. keempat

3. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1) membeli produk dalam negeri
2) menghargai pendapat orang lain
3) menghargal hasil keputusan bersama
4) gemar melakukan kegiatan kemanusiaan
Penerapan sila keempat pancasila ditunjukkan pada pernyataan nomor …..
a. 1) dan 2)
b. 2) dan 4)
c. 1) dan 3)
d. 2) dan 3)

4. Berikut ini merupakan contoh pengamalan nilai-nilai Pancasila, kecuali ….
a. bertoleransi dengan teman yang berbeda agama
b. bekerja bakti membersihkan lingkungan rumah
c. mengikuti musyawarah dalam rapat pembentukan struktur kelas
d. mengerjakan ulangan bersama-sama teman

5. Deni merupakan siswa kelas VI di Salah satu SD di Sragen. Ayahnya seorang buruh dan ibunya bekerja di pabrik. Setiap hari Deni mendapatkan uang saku dan ayahnya, walaupun sedikit uang saku tersebut ia sisihkan untuk ditabung. Sikap yang ditunjukkan Deni merupakan salah satu pengamalan sila….
a. kesatu
b. kedua
c. keempat
d. kelima

6. Anthony Sinisuka Ginting merupakan pemain badminton dari Indonesia. Pada saat Olimpiade Tokyo, Anthony berjuang di babak semifinal untuk membawa nama baik Indonesia. Hal itu sebagal wujud kecintaan Anthony kepada bangsa dan negara. Hal yang dilakukan Anthony tersebut merupakan penerapan Pancasila yaitu ….
a. Kemanusiaan yang adil dan beradab
b. Persatuan Indonesia
c. Kemanusiaan yang dipimpin oleh hikmat
d. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

7. Walaupun berbeda-beda, tetapi tetap satu juga. Ungkapan tersebut merupakan makna dari semboyan….
a. Bhinneka Tunggal Ika
b. Tut Wuri Handayani
c. Ing Ngarso Sung Tuladha
d. Ing Madya Mangun Karsa

8. Salah satu tindakan yang dapat membahayakan persatuan dan kesatuan bangsa adalah….
a. membina kerukunan hidup di rumah dan di masyarakat
b. menyaring budaya luar yang masuk ke Indonesia
c. menganggap sukunya lebih tinggi daripada suku lain
d. menghargai umat agama lain di masyarakat

9. Indonesia terdiri dari berbagai macam suku bangsa, budaya dan adat dari berbagai daerah. Keragaman yang dimiliki bangsa Indonesia dapat menjadikan sebagai sarana untuk….
a. meningkatkan persatuan dan kesatuan
b. menciptakan pertengkaran antar ras
c. pemecah bela bangsa Indonesia
d. menciptakan peselisihan antar daerah

10. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1) saling menyayangi antaranggota keluarga
2) mentaati tata tertib di sekolah
3) menjenguk tetangga yang sakit
4) mengembangkan tenggang rasa antar anggota keluarga
Sikap yang perlu dikembangkan untuk menjaga persatuan dan kesatuan di lingkungan keluarga terdapat pada nomor….
a. 1) dan 2)
b. 2) dan 3)
c. 1) dan 4)
d. 3) dan 4)

11. Suatu hari sekolah Beni mengadakan sebuah pementasan kesenian dari berbagai macam daerah di Indonesia. Pada saat bersamaan ditampilkan kesenian tari Saman yang berasal dari Aceh. Sikap yang dilakukan Beni untuk menghargal keragaman budaya daerah lain yaitu ….
a. menyaksikan pertunjukkan dengan terpaksa
b. meninggalkan pementasan dengan sopan, karena kurang tertarik
c. mengajak teman lain untuk segera pulang
d. menyaksikan pertunjukan dengan senang hati

12. Edo merupakan siswa yang berasal dari Ambon berteman dengan Ucok yang berasal dari Palembang. Suatu hari Ucok mendapatkan musibah yaitu sepedanya hilang saat bermain di taman. Sikap yang dilakukan Edo adalah….
a. diam saja
b. membiarkannya dan meninggalkannya pulang
c. membantu mencari sepeda Ucok
d. menyuruh teman lain untuk membantu.

13. Sesuatu yang diterima setelah melaksanakan kewajiban disebut….
a. hak
b. kewajiban
c. upah
d. hadiah

14. Kewajiban merupakan sesuatu yang harus kita lakukan. Kewajiban sebagai siswa di sekolah adalah….
a. mendapatkan uang saku
b. mendapatkan ilmu
c. mentaati aturan sekolah
d. menjaga kebersihan rumah

15. Perhatikan gambar di bawah ini!

Anak-anak pada gambar di atas sedang melaksanakan kewajiban di lingkungan….
a. keluarga
b. sekolah
c. masyarakat
d. jalan raya

16. Daniel berhasil mendapatkan juara 1 lomba lari tingkat Kabupaten Sragen. Ayahnya memberi Daniel sebuah sepeda atas prestasi yang diraihnya. Kewajiban Daniel terhadap sepeda yang diberikan oleh ayahnya adalah….
a. membiarkanya berdebu dan rusak
b. menolak karena tidak suka warnanya
c. merawatnya dengan baik
d. memberikannya kepada adik

17. Perhatikan pernyataan di bawah ini!
1) merapikan tempat tidur
2) menjaga kebersihan kelas
3) ikut kerja bakti lingkungan desa
4) membantu ibu memasak
Berdasarkan pernyataan di atas sikap yang termasuk melaksanakan kewajiban di rumah adalah ….
a. 1) dan 2)
b. 2) dan 3)
c. 3) dan 4)
d. 1) dan 4)

18. Salah satu kewajiban saaat berkendara di jalan raya adalah….
a. mengendarai motor dengan kecepatan tinggi
b. memakai helm saat mengendarai mobil
c. mentaati lampu lalu lintas
d. berkendara di atas trotoar.

19. Pak Usman bekerja sebagai karyawan di suatu pabrik, Pak Wawan bekerja sebagai montir di bengkel, dan Bu Tari bekerja sebagai guru matematika di sebuah SMP. Keragaman yang ditunjukkan adalah…..
a. profesi
b. hobi
c. etnis
d. suku

20. Globalisasi sangat berpengaruh terhadap perkembangan teknologi Informasi.
Teknologi berikut yang bukan pengaruh globalisasi adalah ….
a. handphone
b. laptop
c. komputer
d. kenthongan

21. Pertukaran pelajar antara Indonesia dan Jepang adalah contoh kerja sama dalam bidang….
a. sosial
b. budaya
c. ekonomi
d. pendidikan

22. Di era globalisasi masyarakat dapat membell berbagal barang yang beraneka ragam sesuai dengan tingkatan ekonominya. Tingkat ekonomi masyarakat antara lain dipengaruhi oleh faktor-faktor berikut ini, kecuali….
a. jenis kelamin yang dimiliki
b. ketrampilan yang dimiliki
c. sikap dalam bekerja
d. tingkat pendidikan

23. Perhatikan contoh sikap berikut ini!
1) menunda pekerjaan
2) disiplin waktu
3) acuh
4) kreatif dan Inivatif
5) pantang menyerah
Sikap yang harus dimiliki seorang wirausaha ditunjukkan pada nomor ….
a. 1), 3), dan 4)
b. 3), 4), dan 5)
c. 1), 3), dan 5)
d. 2), 4), dan 5)

24. Pak Mahmud dan Pak Bima mempunyai usaha yang sama yaitu pembuatan keripik tempe. Namun seiring berjalannya waktu usaha yang dimiliki Pak Bima lebih cepat berkembang hingga keluar daerah. Sikap Pak Mahmud menyikapi keberhasilan dari Pak Bima adalah….
a. berusaha menyaingi pak Bima
b. meneladani kesuksesan Pak Bima
c. mengganggu usaha pak Bima
d. bersikap acuh dan tidak peduli

25. Profesi di bawah ini menghasilkan jasa, kecuali….
a. montir
b. dokter
c. penjahit
d. penjual sayur

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!

1. Lambang dari sila ketiga pancasila yaitu ….

2. Fardan selalu memakai produk dari luar negeri. Ia beranggapan produk dalam negeri kualiatasnya tidak baik. Sikap Fardan tidak sesuai dengan penerapan Pancasila terutama sila ke-….

3. Menjaga dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia merupakan tugas dari ….

4. Menghormati segala perbedaan yang ada di antara sesama merupakan salah satu cara untuk memupuk rasa… dan…..

5. Melakukan kewajiban dan menggunakan hak harus disertal dengan rasa ….

6. Hak dan kewajiban dilaksanakan secara….

7. Michael Faraday merupakan tokoh yang menemukan listrik. Listrik merupakan penemuan yang bermanfaat bagi kehidupan manusia. Sikap kita terhadap hasil penemuan tersebut yakni menggunakannya dengan….

8. Meskipun kegiatan ekonomi yang dilakukan berbeda-beda, kita tetap harus saling ….

9. Saat terjadi tsunami di Aceh, banyak negara yang memberikan bantuan kepada negara kita. Hal tersebut merupakan bentuk hubungan antar negara dalam bidang ….

10. Beragamnya kegiatan wirausaha di masyarakat akan dapat mengurangi terjadinya ….

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan tepat!

1. Windi Cantika merupakan seorang atlet angkat besi dari Indonesia. Ia berhasil menjadi penyumbang medali perunggu pertama Indonesia di Olimpiade 2020 Tokyo. la berusaha sekuat tenaga untuk mengharumkan nama Indonesia di ajang Internasional. Apakah sikap Windi tersebut sesuai dengan penerapan pancasila ketiga? Jelaskan!

2. Dalam hidup bermasyarakat semua anggota masyarakat harus memiliki sikap persatuan dan kesatuan. Tanpa adanya persatuan dan kesatuan akan berdampak buruk bagi bangsa dan negara. Berikan 3 contoh sikap yang mencerminkan persatuan dan kesatuan di masyarakat!

3. Tuliskan tiga kewajibanmu sebagai siswa di sekolah!

4. Bagaimana sikap yang perlu kita miliki dalam menghadapi globalisasi di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi?

5. Berkembangnya teknologi memudahkan kita untuk melakukan banyak hal. Salah satunya adalah penggunaan internet untuk dunia pendidikan. Jelaskan penggunaan Internet dalam bidang pendidikan!

Soal dan Kunci Jawaban Ulangan Akhir Semester UAS mapel PPKn/PKN Kelas 6 SD/MI Semester 1 Kurikulum 2013

Download Soal UAS PKN Kelas 6 Semester 1 K13
Lihat Kunci Jawaban UAS PAS PPKn Kelas 6 Semester 1

Demikian Soal UAS/PAS PKN Kelas 6 SD Semester 1 Kurikulum 2013 dan Kunci Jawaban yang dapat kami sampaikan, semoga bisa menjadikan manfaat buat adik-adik belajar.