Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal Ulangan IPA Kelas 4 SD Tema 4 Semester 1 dan Kunci Jawaban

Berikut kami bagikan beberapa contoh soal ulangan harian atau penilaian harian UH/PH IPA Kelas 4 SD Tema 4 Berbagi Pekerjaan semester 1 lengkap dengan kunci jawaban. Contoh soal UH/PH Ilmu Pengetahuan Alam ini hanyalah sebagai referensi persiapan menghadapi penilaian.

soal ulangan ipa kelas 4 semester 1

Soal-soal ulangan/penilaian harian IPA kelas 4 semester 1 di bawah bisa juga sebagai referensi bapak dan ibu guru dalam pembuatan soal, bisa juga dijadikan oleh orangtua dalam mendampingi anak-anaknya dalam belajar.

Jika pada contoh soal ulangan/penilaian harian (UH/PH) IPA kelas 4 semester 1 di bawah ada kesalahan dalam jawaban, silahkan beritahu kami dengan mengirimkan email pada contact us. Silahkan pelajari soal-soal berikut dengan seksama.

Soal Ulangan Harian IPA Kelas 4 Semester 1

Soal Pilihan Ganda IPA Kelas 4

1. Sumber daya alam yang harus ditambang terlebih dahulu sebelum dimanfaatkan adalah ....
a. mutiara
b. biji kopi
c. emas
d. keju

2. Bahan baku untuk membuat tiang rumah, mebel, dan perabot rumah tangga yang baik adalah dari kayu ....
a. meranti
b. mahoni
c. sengon
d. jati

3. Contoh perbuatan yang mengakibatkan kerusakan lingkungan adalah ....
a. melakukan penanaman pohon
b. membuat pengairan sawah
c. menebangi pohon-pohon di hutan
d. melindungi kehidupan hewan-hewan di hutan

4. Usaha melestarikan minyak bumi dapat dilakukan dengan cara ....
a. mengimpor minyak bumi
b. mencari sumber minyak bumi
c. membangun kilang minyak baru
d. membatasi penggunaan minyak bumi

5. Makanan yang berasal dari sumber daya alam tumbuhan adalah ....
a. susu dan tempe
b. susu dan daging
c. tahu dan daging
d. tahu dan tempe

Soal Isian IPA Kelas 4 Semester 1

1. Kunyit, jahe, merica, dan pala merupakan sumber daya alam yang dimanfaatkan untuk ....

2. Kapas dapat digunakan sebagai bahan baku pembuatan ....

3. Lahan untuk membangun rumah dan bangunan lainnya adalah kegunaan dari ....

4. Akibat yang terjadi apabila hutan ditebang secara liar adalah ....

5. Menagkap ikan dengan menggunakan bahan peledak dapat merusak lingkungan, karena ....

Soal Uraian IPA Kelas 4

1. Apa manfaat hewan bagi kehidupan manusia?

2. Sebutkan 3 contoh hewan yang dimanfaatkan tenaganya!

3. Sebutkan tiga contoh benda tidak hidup yang dimanfaatkan oleh manusia!

4. Sebutkan 4 contoh tindakan manusia yang menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan!

5. Apa yang terjadi jika lingkungan alam sekitar kita rusak?

Anda dapat mencocokkan jawaban anda pada soal IPA Kelas 4 Semester 1 di atas dengan jawaban di bawah ini:

Kunci Jawaban IPA Kelas 4 Semester 1

I. Pilihan Ganda

  1. C
  2. D
  3. C
  4. D
  5. D

II. Isian

  1. Penyedap rasa
  2. Pakaian
  3. Tanah
  4. Hutan menjadi gundul
  5. Membunuh benih ikan

III. Uraian

  1. Manfaat hewan bagi kehidupan manusia: sebagai sumber makanan, sumber bahan membuat pakaian, dan sumber tenaga.
  2. Sapi, kerbau, dan kuda. Jawaban bervariasi
  3. Air, tanah, batu, dan barang tambang.
  4. Contoh tindakan manusia yang menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan, antara lain:
    a. melakukan reboisasi dengan menanami tanah yang gundul dengan tanaman hijau,
    b. melindungi dan menjaga kehidupan hewan-hewan di hutan, c. menjaga dan melestarikan lingkungan, serta
    d. menghemat pemakaian minyak bumi.
  5. Kerusakan pada lingkungan alam sekitar kita dapat mengakibatkan terganggunya kehidupan makhluk hidup di sekitarnya, termasuk manusia.

Demikian contoh soal ulangan harian UH/PH IPA Kelas 4 SD semester 1 ganjil yang dilengkapi dengan kunci jawaban yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat.